Rabu, 15 Juli 2015

Pendaftaran dan Persyaratan H-Gent Polinema 2015


  • ·         PENDAFTARAN

1.       Pendaftaran tanggal 3 Agustus sampai 30 Oktober 2015.
2.       Mentransfer biaya pendaftaran ke
a.       BRI 034401046977506 a.n. Farah Fauziyah Azhar
b.      BNI  0306163708 a.n. Ageng Bashir Dwi Prakoso
c.       Mandiri 9000022354410 a.n. Rizka Martha Putrialuki
d.      BCA 0481328704 a.n. Meitya Nur Syarifa
3.       Pembayaran dianggap sah bila peserta telah mengirimkan foto bukti transfer via e-mail hgentpolinema@gmail.com dengan subject berupa nama anggota kelompok, asal sekolah serta Rayon yang diikuti.
4.       Peserta wajib mengirimkan sms konfirmasi ke 085649646372 (a.n. Yosi) setelah mengirim e-mail.
5.       Uang pendaftaran yang telah ditransfer tidak dapat ditarik kembali.

  • ·         PERSYARATAN

1.       Siswa/i SMA atau SMK sederajat di seluruh Jawa Timur.
2.       Satu kelompok beranggotakan 2 orang berasal dari sekolah yang sama.
3.       Biaya pendaftaran Rp 105.000,00 tiap kelompok.
4.Formulir pendaftaran dapat diunduh pada website http://www.hgentpolinema2015.blogspot.com.
5.       Berkas pendaftaran wajib dibawa saat babak penyisihan yang meliputi:
a.       Bukti transfer bank.
b.      Formulir pendaftaran yang telah diisi.
c.       Surat rekomendasi sekolah dan fotocopy Kartu Tanda Pelajar.
d.      Pas foto berukuran 3x4 bewarna sebanyak 3 lembar.


Silahkan Download Persyaratan dan pendaftaran PDF


Selasa, 14 Juli 2015

About Chemical Engineering State Polytechnic of Malang

Poiteknik Negeri Malang mempunyai 7 jurusan, salah satu nya Jurusan Teknik Kimia. Jurusan Teknik Kimia mempunyai 2 Program Studi yaitu D-III Teknik Kimia dan D-IV Teknologi Kimia Industri. Untuk Program Studi D-IV Teknologi Kimia Industri Telah di buka pada Tahun 2015. Sedangkan Untuk Program Studi D-III Teknik Kimia dibuka sudah sangat lama pada tahun 1987 dan Sudah Mendapatkan Akreditasi A oleh BAN-PT. Di Indonesia ada 80 Universitas yang mempunyai Jurusan Teknik kimia dan hanya 8 universitas yang terakreditasi A, dab Politeknik Negeri Malang Jurusan Teknik Kimia termasuk dalam 8 universitas tersebut. dan satu satunya Politeknik Jurusan Teknik Kimia yang terakreditasi A di Indonesia.

Tentang Jurusan Teknik Kimia Politeknik Negeri Malang.

Progam studi teknik kimia dirancang secara khusus guna menghasilkan tenaga ahli madya bidang teknik kimia,yang memiliki kompetensi bidang manajerial, pengoprasian dan pengendalian proses produksi kimia, pengolahan limbah, dan k3,yang berkarakter technopreneur,sadar mutu dengan keunggulan kompetitif yang beretika profesi.
Kompetensi Lulusan
1.       Mampu bekerja sebagai analis dibidang kimia dengan keselamatan kerja .
2.       Mampu menghitung kebutuhan bahan baku hingga poduk suatu proses serta        energi yang menyertainya.
3.       Mampu mengoperasikan alat proses kimia untuk menghasilkan produk.
4.       Mampu menganalisa faktor yang mempengaruhi proses.
5.       Mampu mengoperasikan alat proses kimia berpengendali pada skala pilot plant.
6.       Mampu melakukan optimasi satu unit proses dengan simulasi.

Peluang Kerja
Lulusan Program Studi D-III Teknik Kimia telah terserap didunia usaha dan industri sebagai operator/teknisi dan supervisor bagian proses produksi, QC dan QA pada peralatan proses dan pengolahan limbah pada industri kimia, minyak dan gas, semen, kertas, gula, tekstil, cat, plastik, makanan dan minuman, obat-obatan, kosmetik, dll. Selain itu juga bisa menjadi wirausaha, pegawai negeri sipil, dll.
Fasilitas
1.       Laboratorium :
·         Laboratorium Kimia Dasar.
·         Laboratorium Kimia Terapan.
·         Laboratorium Analisa Instrumental.
·         Laboratorium Unit Operasi Skala Kecil.
·         Laboratorium Bioproses.
·         Laboratorium Pengolahan Limbah.
·         Laboratorium Pengendalian Proses.
·         Laboratorium Simulasi Proses.
·         Laboratorium Konsultasi & Afiliasi Industri (Lab. Riset 1).
·         Laboratorium Uji Material (Lab. Riset 2)
·         Laboratorium Komputasi
·         Laboratorium Riset Mahasiswa
·         Laboratorium Unit Operasi Skala Pilot Plant
·         Biodiesel Mini Plant

·         Teaching Factory Minuman Sari Buah & Air Minum Dalam Kemasan

What is a Chemical Engineering?

Pasti adik adik SMA masih belum mengetahui tentang Teknik Kimia. Apa sih Teknik Kimia itu?
nah, kita akan kasih tau sedikit ning tentang teknik kimia. yuk kita baca.

Teknik kimia atau biasa disebut Chemical Engineering adalah cabang ilmu Teknik atau Rekayasa yang mempelajari pemrosesan bahan Mentah menjadi barang yang lebih berguna, dapat berupa barang jadi ataupun barang setengah jadi. Ilmu teknik kimia diaplikasikan terutama dalam perancangan dan pemeliharaan proses proses kimia, baik dalam skala kecil maupun dalam skala besar seperti pabrik. Insinyur teknik kimia yang pekerjaannya bertanggung jawab terhadap perancangan dan perawatan proses kimia pada skala pabrik dikenal dengan sebutan "insyinyur proses" (process engineer). Selain itu, insinyur teknik kimia modern juga melakukan penelitian yang bertujuan untuk menemukan material-material dan teknik-teknik baru, yang kadang-kadang juga berhubungan dengan berbagai disiplin ilmu lainnya, seperti nanoyteknologi, sel bahan bakar, biomedis. Pada teknik kimia, ada 2 subgrup besar yang diantaranya: 
1) mendesain, membangun, dan mengoperasikan pembangkit/pabrik dan proses-proses kimia di dalamnya dan 
2) mengembangkan substansi baru atau pengembangan dari substansi sebelumnya pada berbagai produk yang rentangnya mulai dari makanan dan minuman sampai kosmetik, pembersih, dan obat-obatan.

APA YANG DIPELAJARI DI TEKNIK KIMIA ?

Dasar ilmu dari Teknik Kimia adalah kimia, fisika, dan thermodinamika. Teknik Kimia tidak berupaya mengembangkan zat, struktur, atau reaksi baru, tetapi ia mengaplikasikan dan mengembangkan yang sudah ada dengan cara mengkonversi bahan menjadi produk, mulai dari kondisi operasi yang sesuai, alat-alat pendukung, reaksi kimia untuk menghasilkan konversi produk itu, dan sebagainya. Teknik Kimia selalu menitikberatkan pekerjaannya untuk menghasilkan proses yang ekonomis. Untukmencapai tujuan ini, seorang mahasiswa Teknik Kimia dapat menyederhanakan atau memperumit aliran proses produksi untuk memperoleh proses yang ekonomis. Chemical engineers dilatih untuk menerapkan prinsip-prinsip teknik fundamental, memaksimalkan keuntungan ekonomi dan mengurangi dampak lingkungan. Chemical engineers harus bekerja sebagai bagian dari tim dan mengembangkan keterampilan komunikasi yang baik. Pemecahan masalah yang kuat dan kemampuan analisis. Teknik kimia cocok untuk siswa dengan kemampuan matematika dan kimia, yang menikmati pemecahan masalah dan bercita-cita untuk menjadi sukses.


Prospek Lulusan Teknik Kimia


Jenis Industri Kimia beraneka ragam dan berkembang tanpa batas, hal ini dapat dilihat pada semua yang ada disekeliling kita. Bidang pertanian memerlukan pupuk dan insektisida, bahan konstruksi memerlukan semen; logam; kaca dan plastik. Bahan sandang banyak yang telah menggunakan serat-serat sintetis dan telah diwarnai dengan pewarna/dye. Transportasi memerlukan bahan bakar, karet alam dan sintesis, cat, dll. Oleh karena Industri Kimia yang begitu luas dan kompleks membuat profesi sarjana Teknik Kimia juga semakin luas dan beragam. Beberapa bidang utama dimana banyak sarjana Teknik Kimia bekerja adalah :


1. Industri (industri berbagai macam pupuk, industri berbagai macam pestisida, industri pengolahan hasil hutan dan perkebunan, industri pengolahan minyak dan gas, berbagai macam bahan baku plastik dan polimer, industri hasil tambang, industri kimia dasar, industri aneka gas, industri obat-obatan & kosmetika, industri bahan peledak, industri bahan makanan dan minuman, dll)
2. Akademis dan lembaga pemerintahan (dosen di perguruan tinggi negeri maupun swasta, Departemen Pertambangan Dan Energi, Departemen Perindustrian, atau Departemen Lingkungan Hidup)
3. Bidang Lainnya (Selain bidang pekerjaan di atas, kamu juga bisa jadi peneliti dan bekerja di Lembaga Penelitian Indonesia (LIPI), konsultan atau berwirausaha mendirikan industri kecil skala rumah tangga, misalnya, industri keramik, sabun, dan sebagainya)

Sudah tahu kan tentang teknik kimia? teknik kimia sangat luas ilmunya, AYO yang sudah kelas XII SMA daftar ke Teknik Kimia, khususnya Teknik Kimia Politeknik Negeri Malang.